Lomba Desain Logo Resmi Kemnaker

KEMENTERIAN KETENAGAKERJAAN REPUBLIK INDONESIA 
 2

Karya: 
ARIF DWI NUGROHO
Materi 1: 
Materi 2: 
Deskripsi: 

Assalamu'alaikum wr.wb.

Makna dari logo diatas adalah

  • Bentuk seperti orang yang berwarna biru dilambangkan sebagai Produsen Tenaga Kerja yaitu KEMNAKER itu sendiri.
  • Garis berwarna biru yang berada di antara lingkaran dan bidak catur melambangkan keharmonisan, perlindungan dan pengawasan.
  • Bentuk seperti orang yang berwarna hijau dilambangkan sebagai tenaga kerja.
  • Kotak-kotak seperti bidang catur berwarna putih-kuning dilambangkan sebagai rencana dan keluasan kesempatan kerja.
  • Terlihat seperti aga melingkar yang berwarna kuning di sekitar bidang catur melambangkan dunia, pengusaha dan Sustainability.
  • Dua lingkaran yang berwarna biru muda melambangkan pengawasan, kebijaksanaan, keadilan dan netral (tidak berpihak)




Jadi jika di jabarkan berbentuk seperti tangan yang memeluk melambangkan pengawasan dan perlindungan tenaga kerja yang erat (seperti tenaga kerja imigran). Tangan dan juga titik biru juga melambangkan gerbang, yang mempunyai arti penegakan keadilan dan hukum ketenagakerjaan serta melambangkan pelayanan ketenagakerjaan sederhana, transparan dan akuntabel sehingga mempercepat peningkatan kompetensi tenaga kerja dan sertifikasi profesi.

Orang yang berdiri di lingkaran melambangkan hubungan i
ndustrial yang sehat dan produktif.

Jadi logo di atas jika dilihat dari keseluruhan terlihat seperti tenaga kerja yang bekerja sama dengan KEMNAKER untuk memperkuat perencanaan tenaga kerja nasional yang bertujuan untuk memperluas kesempatan kerja formal yang berdampak pada penguatan wirausaha produktif sehingga menciptakan sustainability ekonomi dan perluasan lowongan pekerjaan bagi tenaga kerja.

Wasalammu'alaikum wr.wb.

ARIF DWI NUGROHO